MANFAAT DRYBAG UNTUK AKTIVITAS OUTDOOR DAN WATERSPORTS

 Banyak orang saat ini belum mengetahui apa itu DryBag dan kegunaannya.  Sebenarnya DryBag itu lebih menekankan kepada fungsi dan manfaat dari pada fashion dan gaya. Seiring berkembangnya teknologi dan fashion, model dan type DryBag pun sekarang banyak macam dan modelnya mengikuti keinginan dan kebutuhan masing-masing orang.



Pada umumnya bentuk DryBag adalah silinder seperti tabung, bagian atas dilipat minimum 3x dan dikunci, tanpa ada resleting atau penutup lainnya. Dengan bahan PVC atau Tarpaulin, udara yang ada didalam tas terperangkap dan tidak bisa keluar, sehingga tas mengembang jika terjatuh di air, dan bentuknya seperti galon air.  Bagi orang awam, bahan PVC atau Tarpaulin itu kurang lebih sama dengan bahan perahu karet, hanya ketebalan yang membedakannya.

Apabila kita melakukan trip, perjalanan, atau olahraga air pasti membawa barang-barang kebutuhan kita, baik itu perangkat elektronik ataupun kebutuhan pendukung kegiatan tersebut.  Rata-rata orang Indonesia memiliki 2 perangkat Handphone, atau 1 Power Bank, kamera saku atau SLR untuk mengabadikan moment, serta membawa makanan, obat-obatan, GPS, dompet, senter serta korek api. Semua benda-benda tersebut adalah bencana bagi traveller jika rusak atau basah terkena air. Biasanya jika hujan atau berada di kapal kecil, rata-rata orang menyimpannya di kantong plastik belanja dan diikat rapat-rapat dan di double. Maka dari itu dry bag ini dapat kamu andalkan untuk melindungi seluruh bawaan kamu tersebut.

Hampir semua olahraga air membutuhkan DryBag ini.  Baik apakah anda suka diving, memancing, wisata pantai, rafting, kayak, caving yang sekarang lagi booming, ataupun buat Bikers yang saat ini di Indonesia lagi musim hujan. Intinya adalah DryBag menjaga barang-barang berharga anda ketika anda beraktifitas atau melakukan hobby anda.



Subscribe to receive free email updates: